Produk Street Furniture & Drainase Futake

Ingin Konsultasi atau Penawaran Produk?

Tim kami siap bantu proyek Anda, mulai dari konsultasi desain, pemilihan material, hingga penyusunan dokumen teknis pengadaan.

Pertanyaan Seputar Produk dan Layanan Futake Pedestrian

Berikut kumpulan pertanyaan yang paling sering diajukan terkait spesifikasi, material, desain, dan penerapan produk kami dalam berbagai proyek infrastruktur dan ruang publik di Indonesia.

Street furniture adalah elemen pelengkap ruang publik seperti tiang lampu, kursi taman, bollard, tempat sampah, dan tiang penunjuk arah. Fungsinya untuk meningkatkan kenyamanan, estetika, dan keamanan lingkungan kota dan kawasan komersial.

Baca selengkapnya pada artikel: Street Furniture: Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Futake Pedestrian memadukan desain artistik, material berkualitas tinggi, dan teknik pengecoran presisi untuk menciptakan produk yang tahan lama serta menyatu dengan estetika ruang publik. Kami juga menyesuaikan desain sesuai karakter kawasan atau kebutuhan proyek.

Ya. Kami menyediakan layanan custom design sesuai kebutuhan proyek Anda, baik dari segi ukuran, bentuk, warna, maupun material. Tim desain kami siap membantu mengembangkan solusi yang sesuai dengan konsep tata kota Anda.

Sebagian besar produk kami menggunakan besi cor, baja, dan material logam berkualitas tinggi yang dilapisi finishing tahan karat. Untuk beberapa produk tertentu seperti kursi taman atau guiding block, kami juga menggunakan kombinasi kayu, beton, dan bahan ramah lingkungan.

Lama produksi untuk setiap produk dipengaruhi oleh kompleksitas desain, kuantitas pesanan, dan antrean produksi yang ada. Setelah desain disetujui dan pembayaran awal diterima, kami akan memberikan estimasi waktu pengerjaan yang lebih tepat dan terjadwal.

Tentu. Kami siap mendukung kebutuhan administrasi proyek dengan menyediakan berbagai dokumen pendukung seperti gambar teknis, spesifikasi material, dan dokumen lain yang dibutuhkan untuk pengadaan atau proses tender instansi pemerintah maupun swasta.

Produk kami telah dipercaya di berbagai proyek pemerintah, kawasan komersial, perumahan, taman kota, dan area pedestrian di seluruh Indonesia. Anda dapat melihat dokumentasi lengkapnya di laman Proyek Futake Pedestrian

Tentu. Kami melayani pengiriman ke seluruh wilayah Indonesia dengan sistem pengemasan dan logistik yang aman agar produk tiba dalam kondisi terbaik.

Ya, kami memberikan garansi kualitas untuk setiap produk yang kami kirimkan. Garansi mencakup cacat produksi dan material dalam jangka waktu tertentu sesuai kesepakatan awal. Kami juga terbuka untuk inspeksi bersama atau uji kelayakan sebelum pengiriman jika dibutuhkan oleh pihak pembeli/ pemesan.

Anda dapat menghubungi tim kami melalui halaman Kontak atau whatsapp kami di setiap laman produk. Tim kami akan membantu memberikan penawaran, spesifikasi teknis, hingga rekomendasi produk yang sesuai kebutuhan proyek Anda.

Produk Pedestrian dan Sistem Drainase Terdepan di Indonesia

Futake Pedestrian hadir sebagai solusi terdepan dalam menghadirkan produk pedestrian berupa street furniture dan komponen drainase yang fungsional, tahan lama, dan berestetika. Kami percaya bahwa ruang publik yang nyaman dan tertata baik tidak hanya berperan sebagai tempat aktivitas masyarakat, tetapi juga mencerminkan identitas sebuah kota. Karena itu, setiap produk kami dirancang dengan keseimbangan antara fungsi teknis, keindahan desain, dan ketahanan material.

Melalui berbagai kategori produk street furniture seperti tiang lampu jalan, kursi taman, bollard pembatas jalan, tiang penunjuk arah, tempat sampah publik hingga produk drainase seperti grill tutup got, manhole cover, dan grill tanaman, kami berupaya menciptakan lingkungan yang aman, bersih, serta mendukung interaksi sosial.

Material yang digunakan dipilih secara selektif agar mampu bertahan terhadap perubahan cuaca dan penggunaan jangka panjang, menjadikan Futake Pedestrian mitra ideal bagi pengembangan infrastruktur kota modern dan pengembangan kawasan komersial. Kami menyediakan produk dari berbagai material, baik cor logam seperti besi cor dan alumunium cor atau non-cor seperti plastik dan fiber atau kombinasi khusus dengan kayu, beton, dan sebagainya. Semuanya dapat dicustom sesuai kebutuhan pemesan.

Selain fokus pada kualitas produk, Futake Pedestrian juga memahami pentingnya nilai estetika yang menyatu dengan lingkungan. Desain-desain kami disesuaikan dengan karakter tiap kawasan, dari area taman kota hingga pusat komersial, untuk memperkuat citra visual sekaligus meningkatkan kenyamanan pengguna ruang publik. Kami tidak hanya memproduksi komponen, tetapi juga menghadirkan solusi menyeluruh yang mendukung konsep tata kota berkelanjutan dan ramah lingkungan.

Berbekal pengalaman dalam berbagai proyek di seluruh Indonesia, Futake Pedestrian terus berinovasi dalam menghadirkan elemen kota yang inspiratif dan relevan dengan kebutuhan masa kini.

Temukan penerapan nyata produk kami di berbagai proyek publik dan komersial melalui kumpulan proyek Futake Pedestrian

Scroll to Top